"Sorry sista koleksi ini Sold Out ..."
Belakangan banyak Olshop yang menjadikan kata sold out sebagai bagian dari strategi marketing, biasanya untuk membangun persepsi positif bahwa Olshop tersebut ramai dikunjungi dan barang-barangnya laris manis.
Memang semakin maraknya kemunculan Toko Online atau istilah bekennya Olshop (Online-Shop), terutama yang "bermain" dengan produk baju/fashion wanita, membuat penggemar fashion di Indonesia memiliki banyak pilihan serta kemudahan dalam berbelanja koleksi fashion yang tepat. Hal ini merupakan sesuatu yang positif.
Namun disisi lain hal ini berarti persaingan antar Olshop juga semakin ketat. Persaingan yang ketat membuat setiap Olshop berlomba-lomba untuk memberikan penawaran dan pelayanan yang terbaik demi menggaet calon customer. Berbagai macam strategi marketing pun dijalankan dari mulai pasang harga murah, strategi diskon, free shipping, hingga strategi sederhana seperti: membuat folder khusus berjudul "Sold Out". Khusus untuk strategi yang terakhir ini asalkan dilakukan dengan jujur hasilnya pasti akan positif (kami sudah membuktikan sendiri).
Bagi sista yang ingin cek koleksi SOLD Aurick Shop bisa kunjungi FB kami: Aurick Olshop Jogja. Tapi jangan berharap koleksi tersebut akan kami re-stock yaa, sebab perubahan trend dalam dunia fashion itu cepat, jadi kami harus terus update koleksi-koleksi terbaru, demi kepuasan sista juga... :))
Sista juga tidak akan menemui Folder khusus koleksi Sold Out Aurick Shop dalam Blog ini, karena begitu koleksi kami sold maka akan langsung kami hapus dari Blog ini.
Untuk mendapatkan update koleksi terbaru serta penawaran-penawaran menarik, silakan follow kami di twitter: @aurickshop dan invite kami di Facebook: Aurick Olshop Jogja.
Nah, tetap sehat tetap cantik sista ...
Warnai hari-harimu dengan koleksi Aurick Shop.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar